Tim Pengembang Perangkat Lunak dan Fungsi/Tugasnya Masing-Masing dalam Manajemen Proyek Perangkat Lunak - MPPL Informatika


Tim Pengembang Perangkat Lunak

    Lingkup manajemen proyek mencakup 4P yakni People, Product, Process, dan Project. People, merupakan orang-orang atau pihak-pihak (stakeholder) yang terlibat didalam proyek. Didalam proyek perangkat lunak, people dapat digolongkan kedalam dua pihak yakni pihak pengembang perangkat lunak dan pihak pengguna perangkat lunak. Pihak pengembang perangkat lunak terdiri dari Manajer Bisnis, Manajer Proyek dan Praktisi Pengembang. Sementara pengguna perangkat lunak terdiri dari pengguna akhir (end user) dan pelanggan (costumer).


Fungsi dan Tugas Tim Pengembang Perangkat Lunak

    Manajer Bisnis, bertugas menentukan isu bisnis pengembangan perangkat lunak dan bernegosiasi dengan pelanggan (costumer), terkait durasi proyek, nilai proyek dan sebagainya. Setelah isu bisnis disepakati, manajer bisnis akan menunjuk tim pengembang perangkat lunak dan menugaskan manajer proyek untuk memimpin pengerjaan proyek.

    Manajer Proyek, bertugas mengelola pekerjaan pembangunan perangkat lunak, memastikan bahwa perangkat lunak selesai pada waktu yang tersedia, dengan biaya sesuai anggaran proyek. Dalam pelaksanaan teknis pengembangan perangkat lunak, manajer proyek harus berkoordinasi dengan pihak pengguna perangkat lunak baik pelanggan (costumer) maupun pengguna akhir (end user). Setelah memperoleh gambaran umum perangkat lunak yang akan dikembangkan, manajer proyek akan membentuk tim praktisi pengembang dan melakukan pembagian tugas.

    Praktisi Pengembang, bertugas melakukan teknis pengembangan perangkat lunak, mulai dari proses analisis, perancangan, pemrograman, hingga pengujian. Dimana setiap proses memiiki ahli yang bekerja pada bidangnya masing-masing. Praktisi pengembang juga harus mendengarkan masukan (mengenai kebutuhan secara rinci) dari pengguna akhir (end user) dan melakukan pengujian dengan pengguna akhir (end user).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Manajemen Resiko Proyek

 MANAJEMEN RESIKO PROYEK         Manajemen resiko pada proyek meliputi langkah memahami dan mengidentifikasi masalah potensial yang mungkin ...